Resep Untuk Memasak Sate Sapi Padang

Artikel diterbitkan oleh Resep Masakan Indonesia pada
Resep Untuk Memasak Sate Sapi Padang --Cara Untuk Memasak Sate Sapi Padang cukuplah mudah dan hanya memerlukan beberapa bahan saja. Berikut ini Resep Masakan Indonesia akan berbagi Resep Untuk Memasak Sate Sapi Padang yang bisa kalian coba sendiri dirumah.
Resep Sate Sapi Padang

BAHAN SATE SAPI PADANG
  • 1/2 kg daging sapi
  • seibu jari kanji(tepung sagu)
  • Tepung beras,Tepung Ketan untuk pengental sausnya (2:1)
  • Lidi tusuk sate secukupnya
BUMBU SATE SAPI PADANG
  • 2 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 lembar daun kunyit
  • 10 biji cabe merah
  • 3 sendok makan bumbu kari
  • 2 ibu jari jahe
  • Bawang prei, daun sup
CARA MEMBUAT SAUS SATE SAPI PADANG
  • Sebagian bumbu dicampur dengan kaldu daging rebus, masak sampai mendidih.
  • Kentalkan dengan tepung beras ketan, tambahkan sedikit garam.
CARA MEMASAK SATE SAPI PADANG
  1. Daging sapi direbus sampai matang, lalu potong-potong sebesar kelereng agak besar sedikit.
  2. Semua bumbu digiling halus, lalu ditumis sampai harum dengan minyak goreng.
  3. Bumbu dibagi menjadi 2 bagian, sebagian dilumurkan pada daging, dan diaduk sampai rata, lalu ditusuk-tusuk dengan tusuk sate yang telah tersedia. dan bakar diatas bara tempurung sampai agak kekuningan.
  4. Dihidangkan dengan ketupat
Demikianlah Resep Untuk Memasak Sate Sapi Padang, selamat mencoba sendiri dirumah. Baca juga artikel resep lainnya yaitu Resep Untuk Memasak Ikan Gurame Bakar.
 
© Copyright 2013 Resep Masakan Indonesia Template Modify by Informasi Produk Elektronik Terbaru | Powered by Blogger.com.